Ustad Adi Hidayat Kunjungi Ustad Abdul Somad, Netizen: Panutan bersatu..

Ustad Adi Hidayat memberikan sambutan singkat di hadapan para santri setempat.

PEKANBARU | KABAREPUBLIK.COM – Ustad Adi Hidayat (UAH) mengunjungi Ustad Abdul Somad (UAS) di Pekanbaru, Riau, Kamis, (20/7/2023). Kabar tersebut diketahui melalui postingan instagram resmi UAS @ustadzabdulsomad_official. Melalui postingan ini, UAS tampak menunjukkan kebahagiaan dan rasa syukur lantaran Ustad Adi Hidayat mengunjunginya.

“Untung tak dapat diraih, malang tak dapat ditolak. Alhamdulillah UAS dipertemukan Allah dengan Ustadz Adi Hidayat di Rumah Omak bersama para santriwati Ma’had Az-Zahra Yayasan Tabung Pendidikan Hajjah Rohana Rimbo Panjang Kampar Riau.., ” tulis dalam postingan instagram itu.

“Jadwal UAH (Ustad Adi Hidayat) full dari pagi di Bengkalis, Duri, lanjut ke Umri, malam di Masjid Raya An-Nur Pekanbaru. Saya cuma minta waktu 10 menit saja di hotel. Allahu Akbar, beliau datang ke Ma’had Az-Zahra,” sebutnya lagi.

“Hanya Allah yang dapat membalas semua kebaikan Ustad DR. Adi Hidayat, Lc., MA,” imbuhnya.

Saat tiba di komplek ma’had setempat, Ustad Abdul Somad memasangkan tanjak ke kepala Ustad Adi Hidayat. Serta tak lupa memasangkan songket berwarna kuning. Hal ini sebagai tradisi penyambutan tamu bagi orang Melayu.Terlihat Ustad Adi Hidayat menyalami dan mencium tangan anak-anak yang menyambut kedatangannya.

Hingga Sabtu, (22/7/2023), postingan tersebut sudah disukai oleh 359.920 orang. Dan dikomentari lebih kurang 6.311 netizen. Para netizen menyampaikan rasa syukur dan bahagia dengan pertemuan dua Ustad tersebut. Sangat banyak yang mendoakan kebaikan terhadap keduanya. 

“Panutan bersatu…Allahuakbar,” tulis salah satu komentar @aldiputra_027

“Dua ustadz panutan..” @tralala_education

“Seperti terasa melihat 2 ulama KH Hasyim Asy’ari & KH Ahmad Dahlan hadir kembali ke Indonesia.. ” @dwicahyadi27

“NU & Muhammadiyah yang patut dijadikan role model saat ini.. ” @wajdi_azim

Baca Juga  Gibran ke Erick Thohir: Walau Gelap Saya Tetap di Belakang Njenengan, Dengan Segala Risikonya

Diketahui, Ustad Adi Hidayat hadir ke Pekanbaru atas undangan Pemerintah Provinsi (Pemprov) Riau dalam rangka Tablig Akbar memperingati Tahun Baru Islam 1 Muharram 1445 Hijriyah. Tabligh Akbar berlangsung di Masjid Raya Annur Provinsi Riau pada Kamis malam (20/7/2023). (**) 

Array
Related posts
Tutup
Tutup